pd blogshare
Selamat datang di pd blogshare "salam satu jiwa" kami ada karena kami adalah aremania
Tampilkan postingan dengan label Kesehatan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kesehatan. Tampilkan semua postingan

Kamis, 20 Juni 2013

0 Sehat itu cantik




Assalamualaikum. wr. wb....
Hai... salam jumpa...salam silaturohmi sebelumnya saya haturkan.....
Salam jumpa kembali dengan saya''Sie Manies''...apa kabar semua...tentunya semua sehat &baik'' aja..amin...
Di kesempatan kali ini penulis ingin berbagi tips tips kesehataan semoga bermanfaat bagi kita semua...
terutama bagi kita kaum wanita...tentunya kaum lelaki juga sikh....yang ingin tampil menarik...
cantik....cakep tentunya,,,,,
siapa sikh yang ga mau kelihatan cantik...di depan kalayak ramai....dan tentunya yang plg ptg kelihatan cantik...di depan orang yang sangat kita sayangi...
Tapi cantik itu yang bagaimana sikh....apakah dengan bentuk tubuh yng aduhai,,,sexi,,,atau yang memiliki kulit yang menawan....
nah....mau tahu rahasianya...mari kita berbagi tips kesehatan...dengan cara yang simple,,tapi anda...anda bisa kelihatan cantik....tentunya cantik yang sehat dunk...
Bagi anda yang memiliki noda hitam pada wajah...,,nah sie manis akan berbagi tips buat anda...sebelum tidur oleskan air lemon yang baru diperas,,,pada muka lalu diamkan semalaman,pagi harinya cuci muka dekh...gunakan ini secara teratur,,,dan dapatkan hasil ug maksimal...nah ga perlu kan mahal mahal beli produk oles wajah,,,
Nah ...untuk anda yang memiliki kulit berminyak,,,rajin rajinlah menggunakan kulit jeruk,,,karena kulit jeruk mampu menyerap sehingga mengurangi kilap pada wajah,,,
Anda ingin punya wajah yang mulus.....coba dekh cara ini....kupas lemon dengan timun,,kemudian blender tapi jangan terlalu halus....lalu oleskan pada wajah yang sudah bersih selama 20 menit,,,,,gunakan cara ini secara teratur....selama 7 hari berturut turut...dan untuk selanjutnya cukup dua kali dalam seminggu..
mudah kan ...ga perlu dekh keluarin uang banyak untuk membeli produk luar...
cantik itu sangat kita butuhkan dalam kehidupan sehari hari kita...
anda cantik....anda juga sehat....
anda ingin tampil menarik....gunakan cara cara yang sehat....karena kesehatan sangat mahal harganya...
untuk kesempatan kali ini....cukup sekian dulu...kita akan jumpa lagi pada kesempataan yang akan datang.....
Salam sehat selalu dari Sie Manies....
Salam manis tak kan pernah habis
Salam sayang juga tak kan pernah hilang
untukmu sahabatku semua...jumpa lagi pada kesempatan yang akan datang

By''Lilis Manies

Sabtu, 15 Juni 2013

2 Kebiasaan asik tapi mengganggu orang lain




Tiap pribadi seseorang ada yang unik, karena berasal dari fitur yang berbeda-beda. entah disebabkan pengaruh budaya, pengalaman masa bocah atau karena dia sengaja menciptakan kebiasaan itu sendiri. kebiasaan itu bisa menjadi kelebihan atau bahkan menjadi kekurangan ketika mereka dewasa, ketika mereka bergaul, bertemu banyak orang kemudian berkomunitas .

Kebiasaan-kebiasaan yang memberikan nilai lebih akan dibahas di postingan berikutnya. sekarang akan dibahas lebih dahulu kebiasaan-kebiasaan yang sebenarnya mengasyikkan namun cukup mengganggu orang lain disekitarnya. tak ada yang salah dalam hal ini, toh kadar keterganggu-an itu juga masing-masing bisa saja berbeda.

Berikut 5 kebiasaan asyik yang mengganggu orang lain disekitarnya itu:

1. Menyeruput kopi atau indomie

Bagi sebagian orang, pagi tanpa kopi ibarat ngetwit tanpa yang dimensen. bagi yang kecanduannya sudah harus nih, memulai hari tanpa minum kopi bisa membuat hari itu begitu muram. minum kopi adalah solusi mencerahkan dunia. namun sayang karena keasyikan menikmati kedahsyatan aromanya, beberapa peminum kopi mengeluarkan suara keras ketika menyeruputnya. mungkin karena masih panas, tapi putra meragukannya karena sampai seruputan terakhir pun masih bersuara keras.

Beberapa orang di dekatnya yang kebetulan tidak menutup kupingnya dengan headset akan merasa sedikit terganggu.

2. Mendesis seperti ular yang siap memangsa

Sepertinya memang ada yang salah dengan alat-alat yang ada di dalam rongga mulutnya. kemungkinan besar ada gigi yang berlubang, sehingga ketika mengunyah, ada serpihan makanan yang masuk ke lubang gigi. dan dengan energi suaranya yang mendesis tampaknya adalah usaha untuk mengeluarkan makanan (kotoran) yang masuk ke dalam lubang tersebut.

Andai suara desisan itu sekali masih bisa dimaklumi. namun ketika terus menerus dan dengan volume yang membahana kemana-mana, jelas ini mengganggu, tidak saja kuping namun lebih dari itu.

3. Berkumur air putih sebelum diminum

Kebiaasaan ini mungkin hanya beberapa yang melakukan. ritual yang entah bagaimana seseorang mempunyai ide seperti itu. meminum air putih, berkumur-kumur lalu menelannya. suara dan aktivitas itu jika dilakukan di tempat umum atau tempat yang terbuka bisa menganggu orang lain. bayangkan jika sobat sedang makan berdua dengannya. kira-kira apa reaksi anda?

4. Kecap

Ini masih berkaitan dengan aktivitas mulut. kecap, ini maksudnya bukan bumbu masak yang bisa menambah tekstur dan aroma makanan menjadi lebih menarik, namun kecap (e dibaca seperti pada kata telah) adalah kegiatan mengunyah makanan yang menimbulkan bunyi, cap ..cap…cap..

Ada beberapa orang yang memang seperti diharuskan makan dengan style seperti itu untuk lebih memaksimalkan kenikmatan. suara berisiknya bisa membuat seseorang bisa langsung kenyang tanpa sesendok nasi.

5. Satu-straw (sedotan) berdua

Duduk-duduk ke warung jus memang lebih mengasyikan jika dilakukan beramai-ramai. suasana santai, persahabatan yang akrab tentu bisa mengubah mood menjadi lebih baik meski tanggal muda masih lama.

Namun kadang seseorang yang bertujuan ingin lebih berakrab-akrab dengan santai mencicipi jus mangga teman sebelahnya dengan sedotan yang sama. bagi sebagian orang mungkin biasa, namun bagi sebagian yang lain merasa terganggu. lepas dari apakah ada penyakit ganas yang bisa menular atau hanya semata-mata karena memang tidak terbiasa atau memang karena tidak nyaman saja.

Sobat pernah terganggu dengan kebiasaan-kebiasaan yang dianggap asyik tersebut, monggo putra tunggu share nya di komentar.

Semoga artikel ini bermanfaat !!! Rubahlah kebiasaan asik yang tidak anda sadari. Salam satu jiwa dari putra ''AREMA''


Kamis, 23 Mei 2013

0 10 Makanan untuk kesehatan mata



Sering kita tidak menyadari kesehatan mata kita, apalagi di jaman modern ini dengan menyebar luasnya elektronik seperti TV, KOMPUTER, HP dll. Kalau kita lama2 di depan elektronik maka mata kita akan terasa panas dengan memandangi LCD apalagi kita bermain game.

Makanan berikut ini tidak hanya membantu mata terlihat cerah, namun terbukti mampu mencegah berbagai penyakit seperti katarak, degenerasi makular, dan keluhan mata lainnya.

1.  Telur
 Telur mengandung sumber nutrisi yang baik untuk mata seperti vitamin A, zinc, lutein, B12, vitamin D, dan cysteine. Lutein dan zeaxanthin yang ditemukan dalam putih telur merupakan antioksidan terbaik untuk mencegah degenerasi makular dan katarak.

2.  Bayam
 Sama halnya seperti telur, bayam juga banyak
 mengandung lutein dan zeaxanthin. Selain itu kandungan vitamin C-nya juga mampu mencegah glaukoma.

3.  Bawang putih
 Bawang putih mengandung selenium, vitamin C, vitamin B1, quercetin, dan glutathione yang berfungsi melindungi lensa mata terhadap radikal bebas seperti sinar UV. Bawang putih juga dapat menjaga sirkulasi darah sehingga memperkuat sel-sel optik dan daya tahan tubuh.

4.  Salmon
 Ikan yang satu ini mengandung lebih banyak omega-3 dibanding jenis ikan dan makanan laut lainnya. Studi menunjukan bahwa mereka yang rutin mengkonsumsi asam lemak omega-3 akan terhindar dari gangguan mata kering.

5.  Biji bunga matahari
 Kandungan selenium, vitamin E, dan zinc-nya mampu mencegah penyakit katarak dan degenerasi makular yang disebabkan oleh penuaan. Ia juga mengandung vitamin B2 untuk mengatasi penyakit photophobia (sensitivitas mata terhadap cahaya). 

6.  Wortel
 Semua tentu tahu wortel sangat baik untuk kesehatan mata karena kaya akan beta-karoten. Beta-karoten akan diubah oleh tubuh menjadi vitamin A yang berperan penting untuk mata. Wortel juga bisa membantu tubuh melepaskan radikal bebas.

7.  Alpukat
 Alpukat memiliki kandungan lutein paling banyak dari buah lainnya. Lutein penting untuk mencegah degenerasi makular dan katarak. Alpukat berperan pula sebagai penyerap nutrisi penting seperti alfa dan beta-karoten untuk membentuk vitamin A sehingga mampu diserap tubuh dengan baik.

8.  Tomat
 Tomat baik untuk kesehatan kulit, namun juga punya banyak manfaat untuk mata. Tomat kaya vitamin A, vitamin C dan lycopene, tiga nutrisi yang sangat penting untuk mata.

9.  Kol
 Sayuran yang satu ini baik untuk merawat mata karena kandungan nutrisinya sama seperti bayam yaitu lutein dan zeaxanthin. Kedua nutrisi ini fungsinya seperti ‘sunglasses’ yang melindungi mata terhadap pancaran sinar ultraviolet. Tak hanya itu, mengkonsumsi kol terbukti dapat menurunkan resiko terkena katarak hingga 22%.

10.  Cokelat Hitam
 Cokelat hitam atau dark chocolate ternyata dapat meningkatkan ketajaman penglihatan. Ia mengandung flavonoid yang melindungi pembuluh darah mata sehingga secara otomatis memperkuat kornea dan retina. Jadi bagi Anda yang tidak menyukai wortel, mengkonsumsi dark chocolate murni bisa menjadi pilihan.

Cegahlah kesehatan mata kita sebelum terlambat, karena mencegah lebih baik daripada mengobati.

Semoga artikel ini bermanfaat, salam satu jiwa dari putra ''AREMA''

Rabu, 28 November 2012

0 Manfaat Minyak Zaitun


Ok sobat karna putra sering menkonsumsi minyak dan buah zaitun maka kali ini putra akan posting tentang manfaat minyak dan buah zaitun.

Zaitun adalah pohon yang diberkati dan telah disebutkan dalam beberapa ayat di Al Quran serta Hadits. Manfaat minyak zaitun sangat luar biasa bagi kita. Bagi dunia kecantikan dan dunia kesehatan minyak zaitun selalu dimasukkan dalam daftar salah satu bahan kosmetik ataupun obat-obatan perusahaan terkenal.

Jadi  bagi kita yang ingin mendapatkan manfaatnya, sebaiknya pilih minyak zaitun yang asli atau murni. Dan terlebih dahulu kenali minyak zaitun yang murni, minimal dengan melihat label 100% asli dari minyak zaitun yang akan dibeli.

Mengenal beberapa jenis minyak zaitun yang beredar di pasaran yaitu ada 3 jenis :

1. Minyak zaitun yang di suling

Minyak zaitun yang jenis pertama adalah sulingan. Jenis ini merupakan jenis minyak zaitun yang mengalami proses penyulingan lanjutan, setelah proses pertama. Warnanya kekuningan dan cocok digunakan untuk menumis. Jenis ini manfaat minyak zaitun nya sudah sangat berkurang karena sudah melewati beberapa tahap penyulingan.

2. Minyak zaitun murni tanpa di suling

Salah satu ciri Minyak zaitun yang murni biasanya berwarna hijau kekuningan. Manfaat minyak zaitun jenis murni ini yang paling baik adalah untuk masak dengan pemanasan yang tidak terlalu lama. Jenis minyak zaitun murni adalah hasil proses lanjutan dari jenis yang extra virgin.  Harga pasaran biasanya lebih rendah dari jenis sulingan dan extra virgin.

3. Minyak zaitun extra virgin

Ciri jenis extra virgin : kehijauan, memiliki rasa dan aroma yang lebih tajam. Minyak ini sangat tidak disarankan  untuk menumis atau menggoreng karena kadar minyaknya yang rendah. Cara mengambil manfaat minyak zaitun jenis extra virgin adalah langsung dikonsumsi.

Manfaat Minyak Zaitun Untuk Kecantikan :

Untuk pelembab wajah

Kandungan zat linoleic acid mampu menjaga air menguap. Sehingga, zat ini amat baik untuk digunakan sebagai pelembab kulit yang kering dan mulai berkeriput. Caranya oleskan pada wajah sembari dipijit ringan selama 10 menit, kemudian bilas dengan air bersih.

Untuk penyubur rambut

Minyak zaitun bisa membantu menyuburkan rambut supaya rambut lebih hitam dan lebat. Caranya cukup dicampurkan dengan shampo yang anda pakai  kemudian dibilas sampai bersih.

Merawat kesehatan kulit

Caranya dengan mengoleskan minyak zaitun ketika mandi. Kulit tubuh pun akan terjaga kelembabannya dan terlihat lebih bercahaya.

Untuk Merawat Tangan dan kuku

Caranya dengan mencampurkan satu sendok makan minyak zaitun dengan air hangat untuk merendam tangannya 1 minggu sekali. Kebiasaan ini membuat kulit tangan dan sekitar kukunya lembut.

Untuk Perawatan Kaki

Kaki pecah-pecah atau kasar bisa diatasi dengan perawatan minyak zaitun. Caranya denga mengoleskan minyak zaitun ke telapak kaki dan sekitar pergelangan kaki. Bungkus dengan kaus kaki dan kenakan selama tidur pada malam hari. Kemudian bersihkan dipagi harinya. Bisa dilakukan pada tangan. Lakukan secara rutin selama satu bulan untuk hasil maksimal.

Untuk Kulit Tubuh

Caranya dengan mencampur minyak zaitun dengan garam kasar, untuk membuat scrub alami. Selain membantu pengelupasan sel-sel mati, pemakaian minyak zaitun pada tubuh bisa membuat kulit lebih cerah.

Manfaat Minyak Zaitun Untuk Kesehatan :

Menurunkan Risiko Penyakit Jantung

Kandungan antioksidan nabatinya sangat tinggi sehingga akan menurunkan resiko penyakit jantung. Cukup dengan minum 2 sendok setiap hari akan mengurangi resiko penyakit jantung.

Mampu Melawan Kanker

Minyak zaitun dapat mereduksi kerusakan sel (kerusakan ini dapat memicu kanker). Fenol dalam minyak zaitun extra virgin bertindak sebagai antioksidan pencegah penyakit untuk menghambat proses kanker ; asam oleat diperkirakan mencegah penyebaran tumor.

Menghilangkan Artritis

Minyak zaitun mengandung prostaglandin yang bermanfaat untuk mengatasi nyeri sendi dan pengeroposan tulang. Caranya  dikonsumsi dalam campuran makanan sehari-hari dan akan membuat  antinyeri dengan melumasi sendi dan mencegah pembengkakan. Atau dengan mengoleskan minyak zaitun pada nyeri otot atau nyeri sendi.

Mencegah Diabetes

Kandungan minyak zaitun berupa lemak tak jenuh tunggal. Sehingga minyak zaitun bermanfaat untuk menurunkan kadar gula dalam darah serta risiko diabetes tipe 2.

Menghentikan Rasa Nyeri

Kandungan oleokantal  dapat mencegah radang, mirip dengan penghilang rasa sakit seperti ibuprofen dan obat antiradang lainnya. Minyak zaitun dapat digunakan untuk obat oles luka lecet, luka sobek, dan gangguan yang berisiko menimbulkan radang, bengkak, dan nyeri.

Mencegah Pikun

Kandungan Asam lemak tak jenuh tunggal dalam minyak zaitun berfungsi untuk menjaga struktur sel dan membran dalam otak, sehingga membantu mencegah hilangnya ingatan.

Mencegah Osteoporosis

Minyak zaitun membantu penyerapan kalsium yang diperlukan untuk mencegah pengeroposan tulang.
Minyak Zaitun bisa kita manfaatkan untuk kesehatan dan kecantikan kita dalam kehidupan sehari-hari. Cara dan aturan pakainya akan lebih baik kita kenali terlebih dahulu secara mendalam, supaya manfaat yang maksimal dapat kita dapat secara memuaskan.

Membunuh/mengusir kutu di kepala


Penggunaan minyak zaitun, sangat ampuh untuk membunuh kutu kepala. Sebagai gambaran dalam beberapa jam saja bisa membunuh kutu yang ada di kepala. Inilah kenapa bisa dikatakan manfat minyak zaitun untuk membunuh kutu kepala sangat ampuh. Dan hal ini berdasarkan beberapa studi yang dilakukan di beberapa Universitas dan Akademi di Amerika, tentang kutu kepala.

Semoga bermanfaat, salam satu jiwa dari    '''AREMA'''

Selasa, 06 November 2012

0 Menjaga Tubuh Tetap Sehat

 
 
 
 
 
 
 
 
Tips Menjaga Tubuh Tetap Sehat dan Bugar

  • Istirahat yang cukup setiap harinya, merupakan salah satu faktor untuk menjaga daya tahan tubuh anda.
  • Didalam tubuh yang sehat terdapat pikiran yang tenang juga. Maka usahakan selalu berpikiran positif terhadap segala masalah yang menerpa kita.
  • Setiap pagi, usahakan selalu melakukan olahraga secara teratur. Ini bertujuan untuk menjaga kondisi tubuh agar selalu bugar dan sehat.
  • Selalu memastikan bahwa makanan yang anda makan sudah higienis atau sudah di cuci dengan bersih atau dimasak dengan matang yang sempurna.
  • Makanlah dengan porsi yang wajar jangan berlebihan. Di khawatirkan badan anda akan mengalami kegemukan dan riskan terkena penyakit yang terkait dengan kegemukan.
  • Penuhi makanan yang berserat setiap harinya. Makanan yang berserat yaitu apel, wortel maupun kacang-kacangan. Fungsi makanan berserat ini yaitu menjaga tubuh dari serangan bakteri.
  • Penuhi kebutuhan vitamin D. karena vitamin D ini berfungsi untuk menstimulus sel imun untuk menghalau virus dan bakteri. Vitamin D dapat ditemukan pada sinar matahari, telur, hati dan ikan.




Nah,, buat para temen2 pembaca, jangan lupa untuk di praktekan ya,, karena manfaatnya kan untuk diri kita sendiri. Apalagi kesehatan itu sangat mahal loh.. jangan sampai kita menyesal di kemudian hari nanti.

0 Mengatasi Ngorok atau mendengkur Saat Tidur

Kebiasaan tidur ngorok atau mendengkur seringkali membuat orang lain terganggu. Suara keras yang dikeluarkan saat tidur, membuat orang yang berada di dekat si pendengkur, menjadi sulit memejamkan mata untuk beristirahat. Baca Artikel secara menyeluruh agar mendapatkan Informasi tentang Cara Mengatasi Ngorok atau mendengkur Saat Tidur

Tidur mendengkur atau mengorok adalah salah satu tanda dari terhalangnya pernapasan saat tidur. Penyebab utama tidur mendengkur salah satunya adalah ketika jaringan-jaringan di balik kerongkongan, yakni lidah dan langit-langit mulut saling bersinggungan, bergetar dan akhirnya memproduksi bunyi dengkuran. Nah, pada kasus lain, persinggungan jaringan-jaringan tadi bisa langsung menghilangkan suplai udara ke dalam tubuh kita. Ini yang disebut sleep apnea, yuitu tubuh mengalami kekurangan oksigen, yang dapat merusak jantung anda.

Orang yang gemuk dengan leher pendek biasanya tidurnya mengorok, karena terdapat pengumpulan lemak yang menghambat saluran nafasnya. Orang kurus pun bisa saja mengorok, terutama jika pada dirinya ditemui kelainan seperti sinusitis , amandel, atau mempunyai kelainan bawaan.

Orang yang tidur mendengkur biasanya sering terbangun di malam hari. Keadaan seperti itu tentu saja bisa berpengaruh buruk pada kesehatan tubuh, karena tidak mempunyai kesempatan untuk istirahat dengan baik. Selain badan mudah lemah, mengantuk sepanjang siang, hal itu juga bisa berpengaruh buruk pada libido.

Cara mengatasi mendengkur atau mengorok



Tidur dalam posisi benar

Dalam hal ini, tidurlah dalam posisi miring agar tak mendengkur. Karena mendengkur biasanya terjadi bila orang tidur dalam posisi terlentang, maka orang terdekat bisa mengurangi kebiasaan itu dengan memiringkan badan pengorok. Tindakan ini dapat mencegah agar lidah tidak jatuh dan menghambat jalan nafas.

Hindari minum alkohol

Hindari minum alkohol, pil-pil penenang atau antithistamin beberapa jam sebelum tidur, yang membuat otot-otot kerongkongan santai sejenak, sehingga menghasilkan dengkuran. Jika Anda masih mendengkur setelah melakukan perubahan di atas, segera periksa telinga, hidung dan tenggorokan pada dokter THT.

Minum Madu

Sebelum tidur sebaiknya meminum beberapa sendok madu. Karena menurut beberapa penelitian, madu bisa membantu menghilangkan kebiasaan mendengkur/ngorok.

Hindari Minum Susu Sebelum Tidur


Jangan mengkonsumsi susu sebelum tidur, karena susu dapat menyebabkan dengkuran. Walaupun susu dapat membantu mengobati insomnia, tetapi tidak baik efeknya untuk yang mempunyai kebiasaan mendengkur.

Atur Posisi Letak Bantal


Atur Posisi Letak Bantal Saat tidur, atur posisi bantal menjadi lebih tinggi. Karena jika posisi bantal rendah atau datar akan menyumbat keluar masuk udara sehingga menimbulkan dengkuran

Diet Sehat

Jika tubuh gemuk, sebaiknya lakukan diet, karena tubuh yang menyimpan banyak lemak bisa bisa menyebabkan dengkuran.

Cobalah bernyanyi

Memiliki hobi bernyanyi bisa membantu Anda terhindar dari masalah mendengkur. Coba Anda cari lagu yang memiliki banyak nada tinggi, dan dendangkan. Meski cara ini mungkin mengganggu orang lain yang mendengar suara nyanyian Anda yang tak merdu, namun dengan bernyanyi akan membantu mengendurkan otot tenggorokan Anda.

Hidup Sehat

Konsumsi makanan yang sehat, banyak minum air putih dan olah raga teratur. Hindari rokok dan minuman beralkohol.

Perhatikan makanan


Anda Rasa lapar biasanya datang tanpa bisa diduga. Bisa saja Anda merasa lapar saat hendak beranjak tidur. Usahakan, agar Anda mengatur waktu makan. Jangan sampai, beberapa jam sebelum tidur Anda menghabiskan makanan ‘berat’ yang mengandung banyak lemak dan karbohidrat. Hindari pula minum produk susu sebelum tidur, karena dapat meningkatkan produksi lendir dalam mulut Anda.

Kurangi berat badan


Kelebihan lemak membuat organ paru-paru dan jantung tertimbun lemak, akibatnya napas Anda kurang lancar. Selain itu, saluran napas juga tidak bekerja optimal.

Hirup uap air sebelum tidur

Cara lain yang bisa dilakukan untuk menghilangkan dengkuran adalah dengan menghirup uap air untuk membantu membersihkan rongga hidung, agar Anda dapat bernafas dengan lancar dan lega. Sebelum tidur, cobalah basahkan handuk dengan air hangat dan hirup uapnya. Lakukan cara ini selama 10 menit. Cara ini akan menghilangkan lendir penyebab hidung tersumbat dan menghalau udara kering yang masuk ke rongga hidung.

Senam tenggorokan

Sebelum tidur, lakukan senam tenggorokan untuk menghilangkan dengkuran saat tidur, dengan cara membuka mulut Anda selebar mungkin, dan meregangkan rahang ke satu sisi, yaitu dengan memegang rahang tersebut selama 30 detik. Ulangi cara itu pada rahang lain. Lakukan pula menjulurkan lidah sejauh yang Anda bisa. Cara senam tenggorokan dan lidah ini akan membantu melonggarkan otot tenggorokan Anda.

Cara-cara yang diuraikan di atas sangatlah mudah dilakukan. Selain itu, Anda tidak perlu mengeluarkan dana untuk melakukan itu semua. Tidur yang nyaman dan nyenyak tanpa gangguan ngorok merupakan keinginan semua orang, meski sebenarnya mendengkur bisa menandakan adanya penyakit dalam tubuh orang tersebut. Mendengkur bisa merupakan gejala obstructive sleep apnea (OSA), dimana nafas berulang kali berhenti dan berlanjut saat Anda tertidur. Mereka yang terkena sleep apnea sering merasa sesak dan bangun malam tiba-tiba untuk bernafas, namun biasanya tidak mengingatnya. Gejala ini sering tidak disadari dan dapat menyebabkan kurang tidur, kekurangan oksigen, depresi, dan meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.