pd blogshare
Selamat datang di pd blogshare "salam satu jiwa" kami ada karena kami adalah aremania

Kamis, 08 November 2012

0 6 Tempat alam paling menakjubkan di dunia


Ada banyak hal yang menarik dari bumi dan berbagai fenomena alam. Anda mungkin bisa dibuat terheran-heran saat melihatnya. Bahkan, tempat-tempat itu kini menjadi situs alam,
yang sering diburu para pelancong. Selain unik, lokasi wisata ini juga memiliki daya tarik magis yang mempesona. Penasaran? Yuk lihat ulasan berikut ini!

1. Pamukkale


Pamukkale merupakan istilah dalam bahasa Turki, yang berarti benteng kapas. Ini adalah situs alam di Provinsi Denizli, barat daya Turki.
Kota ini memiliki kolam air panas dan travertine, teras yang terbentuk dari mineral karbonat. Kolam alami tersebut terletak di lembah Sungai Menderes, yang mempunyai iklim relatif sedang

2. Lembah kering McMurdo


Lembah kering McMurdo adalah deretan lembah tanpa salju di Antartika. Lembah ini terletak di Victoria Land, bagian barat McMurdo Sound.
Ini merupakan salah satu gurun paling ekstrem di dunia, yang mencakup banyak fitur menarik, termasuk Danau Vida dan Sungai Onyx, sungai terpanjang di Antartika.

3. Danau bermotif polkadot


Fenomena ini terjadi ketika air danau terkonsentrasi dengan mineral yang berbeda-beda, seperti magnesium sulfat, kalsium, dan natrium. Selain itu, beberapa konsentrasi senyawa berdosisi kecil juga berpengaruh terhadap pembentukan spot-spot di atas danau, contohnya perak dan titanium.

4. Racetrack Playa


Racetrack Playa adalah fitur pemandangan dari sebuah danau kering yang meninggalkan jejak-jejak tak beraturan. Anda bisa menemukannya di atas sisi barat laut Death Valley, California, Amerika.
Racetrack Playa berada di ketinggian 1130 m di atas permukaan laut dan terbentang sepanjang 4,5 km, serta memiliki lebar 2 km.

5. Struktur Richat


Struktur Richat juga dikenal dengan sebutan Eye of the Sahara dan Guelb er Richat. Fitur alam ini berbentuk sedikit elips dan terletak di gurun Sahara, dekat Ouadane. Kubah ini memiliki diameter mencapai 40 km. Batuan sedimen yang membentuk kubah berasal dari akhir Proterozoikum.

6. Pulau Socotra


Istilah Socotra dalam bahasa Arab disebut Suqutra atau dieja Soqotra. Socotra adalah kepulauan kecil yang menjadi bagian dari empat pulau di Samudera Hindia.
Pulau Socotra terletak 240 km di timur pucuk Afrika dan 380 km dari selatan Semenanjung Arab. Pulau ini sangat terisolasi dan sepertiga dari tanaman yang hidup di Socotra tidak ditemukan di daerah lain.

Anda tertarik untuk mengunjungi salah satu di antaranya? Ataukah Anda ingin mendatangi semua situs tersebut? Inilah yang dinamakan keajaiban Tuhan. Manusia hanya bisa mengagumi keindahan pesonanya.
Artikel Terkait !!!

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar yang baik tapi jangan mengandung kata-kata yang berbau sara, dan menjelekkan sesama blogger, kritik dan saran kami tunggu semua itu hal yang mulia karna manusia tidak ada yang sempurna disamping itu kami masih newbie, maklum bro ...